Aplikasi Smartphone Smartphone

Aplikasi Jual Beli Mobil yang Kredibel dan Anti Tipu-tipu di Google Play Store

aplikasi jual beli mobil
Written by Pressburner.com

Di era semakin canggih dan majunya teknologi seperti saat ini segala sesuatunya berubah menjadi lebih mudah. Misalnya ketika akan menjual atau membeli mobil tidak perlu ribet menunggu iklan yang ada di koran atau berbagai media massa dan cetak lainnya. Namun, sekarang tersedia banyak aplikasi jual beli mobil yang kredibel dan terpercaya. Melalui aplikasi tersebut pengguna bisa menjual mobil bekasnya secara gratis dan cepat. Apa sajakah aplikasi tersebut? Supaya lebih lengkap, simak uraian di bawah ini. 

10 Aplikasi Jual Beli Mobil Terbaik 


1. Carmudi

Carmudi merupakan aplikasi jual beli mobil yang menjual mobil bekas berbagai jenis, seperti mobil pribadi, pick up dan juga truck. Pada play store aplikasi jual beli mobil  ini sudah mendapat rating 4,3. Carmudi tidak hanya dimanfaatkan oleh para pencari atau pembeli mobil bekas saja, tetapi bisa digunakan juga untuk menjual mobil bekas. 

Cukup mengunduh, log in dan mengunggah foto, spesifikasi dan harga yang diinginkan maka mobil yang akan dijual akan segera tampil dalam waktu kurang dari 2 menit. Mobil yang akan dijual akan dapat dilihat oleh banyak pengguna aplikasi ini. Aplikasi jual beli Carmudi ini juga menampilkan review berbagai kendaraan dan informasi mengenai mobil terbaru. Pengguna tidak hanya melihat mobil bekas melalui aplikasi ini karena aplikasi yang sudah diunduh oleh lebih 5 juta pengguna juga menyediakan berbagai jenis mobil baru.

2. Auto2000

Aplikasi Jual Beli Mobil
(Sumber: openkerja.id)

Auto2000 merupakan aplikasi yang berbeda dengan aplikasi jual beli mobil lainnya. Hal ini disebabkan aplikasi yang dikembangkan oleh PT Astra Internasional ini hanya menyediakan berbagai fasilitas bagi mereka yang memiliki mobil dengan merk Toyota.

Fasilitas yang disediakan oleh Auto2000 ini mencakup informasi terbaru mengenai lokasi dan pelayanan dealer Auto2000 yang berada di seluruh Indonesia. Aplikasi ini juga menyediakan katalog yang berisi berbagai produk mobil terbaru keluaran Toyota dan menyediakan fitur Booking Service. Jadi bagi pemilik mobil Toyota aplikasi ini sangat bermanfaat dan sangat direkomendasikan untuk digunakan.

3. KASKUS Jual Beli

KASKUS merupakan salah satu forum terkenal yang memiliki pengguna dengan berbagai latar belakang dan kepentingan serta tersebar di seluruh Indonesia. Namun KASKUS tidak hanya dijadikan sebagai sarana forum diskusi saja. KASKUS juga dijadikan sebagai lapak untuk jual beli berbagai barang salah satunya adalah mobil. 

Sudah memiliki jaringan yang sangat luas dan pengguna yang banyak, membuat KASKUS layak masuk ke dalam kategori aplikasi jual beli mobil yang recommended. Calon pembeli yang ingin mencari mobil impian dengan harga yang bersahabat dapat melakukan negosiasi dengan para seller secara langsung. 

Baca Juga : Aplikasi Cetak Foto Android Tercanggih dengan Fitur-fitur Lengkap

4. Mobil123: Mobil Baru dan Bekas

Mobil123 awalnya berupa website yang menawarkan jual beli mobil. Namun saat ini portal otomotif terbesar dan terpercaya ini sudah berkembang menjadi sebuah aplikasi jual beli mobil yang dapat dipasang di Smartphone berbasis sistem operasional android. Aplikasi yang dikembangkan oleh iCar Asia Ltd. ini memperoleh rating 4,6 dan telah diunduh oleh lebih dari 1 juta pengguna Smartphone android.

Aplikasi Mobil123 menyediakan lebih dari 200 ribu iklan mobil yang akan dijual dengan informasi yang sangat lengkap. Informasi yang ditampilkan oleh aplikasi ini mencakup harga, tahun, jarak tempuh kendaraan, lokasi penjual dan berbagai informasi penting lainnya. Aplikasi ini sudah terverifikasi sehingga calon pembeli tidak perlu khawatir untuk menggunakan aplikasi ini.

5. OTO.com

aplikasi jual beli mobil
(Sumber: Google.com)

OTO merupakan salah satu aplikasi jual beli mobil yang menyediakan koleksi mobil secara lengkap dan terpercaya. Calon pembeli dapat melihat dan memilih mobil dengan berbagai merk seperti Toyota, Honda, Daihatsu, Nissan dan merk-merk lainnya. Aplikasi ini juga menyediakan mobil baru yang dapat dibeli dari dealer yang berada di kota-kota di Indonesia.

Daftar dealer dengan informasi lokasi pada aplikasi ini cukup lengkap bahkan dealer yang berada di luar negeri sekalipun. Terdapat lebih dari 1000 dealer resmi yang terdaftar di aplikasi jual beli  mobil ini. Jadi calon pembeli tidak perlu khawatir karena aplikasi ini sangat kredibel dan terpercaya. 

6. Bukalapak

Bukalapak menawarkan fitur baru pada aplikasinya yakni jual beli mobil. Cara untuk menggunakan fitur baru tersebut cukup mudah yakni calon pembeli atau penjual mobil mengunduh aplikasi Bukalapak yang tersedia di Play store, memasang atau install di smartphone lalu pilih fitur BukaMobil.

Bukalapak menawarkan berbagai keuntungan bagi para calon pembeli mobil seperti diskon dan stok mobil yang selalu tersedia. Bahkan calon pembeli mendapatkan jaminan uang kembali 100% dan juga dapat melakukan cicilan pembayaran.

Baca Juga : Pilihan Aplikasi Membuat Poster Kreatif untuk Promosi Produk Laris Manis

7. OLX

aplikasi jual beli mobil
(Sumber: Kumparan.com)

OLX merupakan salah satu situs pelopor jual beli berbagai barang di Indonesia yang pada awalnya berupa situs, namun sekarang hadir menjadi sebuah aplikasi yang dapat dipasang di Smartphone. Dengan adanya aplikasi ini pengguna dapat mengaksesnya lebih mudah, dimana pun dan kapan pun. 

Salah satu jenis barang yang dijual di aplikasi ini adalah mobil dengan berbagai jenis yang cukup lengkap. Tidak hanya itu, harga, warna, merk dan spesifikasi juga dapat dilihat oleh para calon pembeli. Calon pembeli juga dapat memfilter berbagai jenis mobil berdasarkan lokasi untuk memudahkan transaksi apabila terdapat mobil yang cocok. Aplikasi OLX ini memiliki tampilan antarmuka yang sangat sederhana sehingga mudah digunakan bahkan oleh orang yang baru pertama kali menggunakan aplikasi ini.

8. Garasi.id – Solusi Puas Jual Beli Mobil Bekas

Garasi.id adalah salah satu aplikasi jual beli mobil yang bisa ditemukan di Google Play Store. Aplikasi ini memberikan berbagai layanan otomotif yang lengkap bagi pecinta otomotif. Selain itu, aplikasi ini juga memberikan layanan untuk jual beli mobil bekas. Rating pengguna untuk aplikasi ini juga terbilang sangat baik yaitu, di angka 4,7. 

9. Otosia

Otosia merupakan aplikasi yang menyediakan jasa jual beli mobil yang patut dicoba. Situs ini tidak hanya menyediakan informasi mobil bekas yang dijual, namun mobil baru juga tersedia. Situs ini juga menyediakan jasa jual beli motor.

Otosia juga menampilkan berbagai berita dan tips dunia otomotif. Apabila calon pembeli ingin mengecek harga terbaru mobil yang berada di dealer, mereka dapat menggunakan aplikasi ini. Otosia juga dapat digunakan oleh pengguna yang ingin menjual mobil dengan cara memasang iklan penjualan mobil. 

Baca Juga : Jajaran Aplikasi Live Streaming yang Paling Irit dan Hemat Data Internet

10. Mobil Bekas & Baru – Trovit

Aplikasi jual beli mobil yang terakhir adalah Trovit. Aplikasi buatan luar negeri ini menampilkan harga berbagai mobil dalam bentuk kurs dollar. Mobil dengan harga murah, mahal sampai super mahal tersedia. 

Trovit menawarkan koleksi mobil yang dijual dengan cukup lengkap dan juga menawarkan fitur yang dapat memudahkan calon pembeli.  Calon pembeli dapat mencari mobil impian dengan cara mencari berdasarkan merk, harga, kota hingga negara penjual mobil tersebut. 

Nah itulah 10 aplikasi jual beli mobil yang kredibel dan anti tipu-tipu di Google Play Store. Masing-masing aplikasi tersebut menyediakan fitur-fitur yang berbeda. Namun, sama-sama bisa digunakan secara gratis dan mudah ketika ingin menjual dan membeli mobil. 

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

Leave a Comment