Tips Internet Internet

Biaya Admin DANA Terbaru dan Cara Mengisi Saldo Lengkap

biaya admin dana
Written by Pressburner.com

Biaya admin DANA sebenarnya cukup murah bila dibandingkan dengan biaya pengiriman uang antar bank  Apalagi bila melakukan pengiriman uang yang berbeda bank tentu biayanya akan lebih besar lagi.

Meskipun demikian transaksi pengiriman uang ini, sudah menjadi kebutuhan banyak orang. Apalagi bagi yang memiliki bisnis pasti lebih banyak melakukan aktivitas pengiriman uang antar bank untuk menunjang kelancaran usaha.

Mengenal Dompet Digital Dan Biaya Admin DANA


Mengenal Dompet Digital Dan Biaya Admin DANA
(Sumber: Qoala.app)

Saat ini melakukan transaksi pengiriman uang atau transfer antar bank maupun yang berbeda bank semakin mudah dilakukan. Diantaranya melalui teller, ATM, m-banking maupun menggunakan aplikasi perbankan lainnya.

Bukan hanya itu saja, transaksi pengiriman uang ini bisa juga  menggunakan sebuah aplikasi canggih yang terdapat pada smartphone. Aplikasi ini lebih dikenal dengan nama dompet digital.dengan biaya admin yang murah.

Dompet digital ini, merupakan salah satu teknologi finansial yang berbentuk aplikasi pada smartphone. Salah satunya adalah aplikasi DANA yang berfungsi untuk melakukan berbagai transaksi keuangan secara non tunai.

Diantaranya untuk membayar berbagai tagihan, membeli pulsa, token listrik,  berbelanja online dan masih banyak lagi yang lainnya. Bukan hanya itu saja aplikasi DANA juga bisa untuk melakukan transaksi pengiriman uang.

Jadi aplikasi DANA ini hadir untuk memudahkan akses berbagai layanan keuangan. Meski tarif biaya admin aplikasi DANA ini lebih rendah dari yang lainnya, namun tingkat keamanannya tidak kalah dengan perbankan.

Baca Juga: Cara Top Up DANA dengan Biaya Admin Paling Murah

Besarnya Biaya Admin DANA Terbaru Yang Wajib Diketahui


Sebelum menggunakan aplikasi DANA untuk memudahkan berbagai transaksi keuangan, ada baiknya mengetahui berapa sih biaya admin aplikasi DANA ? Hal ini sangatlah penting agar tidak ada kesalah pahaman.

Terutama bila ada pemotongan saldo pada aplikasi DANA yang digunakan. Berikut ini beberapa rincian besarnya biaya admin bila menggunakan aplikasi DANA untuk setiap transaksi keuangan dari saldo DANA Yuk disimak ulasannya.

Transaksi keuangan dari saldo DANA ke sesama pengguna aplikasi DANA tidak dikenakan biaya atau gratis Untuk transaksi pengiriman uang dari saldo DANA melalui chat tidak dikenakan biaya alias gratis juga.

Sementara bagi para pengguna aplikasi DANA yang melakukan pengiriman uang dari saldo DANA ke rekening bank dengan nominal di bawah Rp 50,000 maka akan dikenakan biaya admin  sebesar Rp 4.500,-.

Tetapi bila pengiriman uang dari saldo DANA ke rekening bank dengan nominal di atas Rp 50.000,,- maka transaksi tersebut gratis. Sedangkan untuk DANA premium mendapatkan gratis biaya admin hingga 10 x transaksi setiap bulan.

Begini Cara Melakukan Pengiriman Uang Dari Saldo DANA Bebas Biaya Admin


Begini Cara Melakukan Pengiriman Uang Dari Saldo DANA Bebas Biaya Admin
(Sumber: Hsbc.co.id)

Dari beberapa perincian saldo tersebut di atas memang sekali transaksi pengiriman uang menggunakan saldo DANA ini dikenakan biaya yang lumayan rendah. Tetapi bila transaksi pengiriman uangnya berkali kali nilainya akan terasa juga.

Bayangkan bila setiap kali melakukan transaksi pengiriman uang dikenakan biaya sebesar Rp 4,500,- x 10 kali transaksi pengiriman. Maka biayanya akan terasa besar yaitu Rp 45.000,-.

Lantas bagaimana bila transaksi pengiriman uang ini  dilakukan sampai sebanyak 20 x transaksi pengiriman? Tentu sudah tahu bukan berapa nominal biaya pengiriman yang harus dikeluarkan.

Karena itu untuk mengatasi transaksi pengiriman uang berkali kali ini agar bebas biaya, solusi terbaiknya adalah dengan cara menggunakan aplikasi DANA.  Hal ini dikarenakan aplikasi dompet digital ini dibekali dengan berbagai fitur menarik.

Diantaranya pembayaran bisa dilakukan dengan scan sehingga transaksinya lebih bersih. Bukan hanya itu saja, DANA juga bisa menyimpan banyak kartu bank baik kartu kredit maupun debit.

Sedangkan fitur lainnya yaitu menyediakan layanan pengiriman uang antar bank secara gratis. Lalu bagaimana cara melakukan pengiriman uang dari saldo DANA agar tidak dikenakan biaya admin. Berikut caranya:

  • Pertama langsung membuka aplikasi DANA.
  • Kemudian pada halaman utama langsung masuk ke fitur pengiriman uang.
  • Selanjutnya tinggal klik menu kirim.
  • Setelah itu akan muncul 3 pilihan cara pengiriman uang  yaitu kirim uang ke nomor smartphone, ke rekening bank dan juga kirim uang ke chat.

Dengan demikian pengguna aplikasi DANA ini melakukan pengiriman uang dengan sangat mudah dan gratis. Baik ke sesama pengguna DANA maupun rekening bank lain bahkan bagi yang  tidak memiliki rekening sekalipun.

Baca Juga: 9 Tutorial Cara Top Up Shopeepay dengan Beberapa Langkah

Cara Transfer Dengan Saldo DANA


Pada dasarnya cara melakukan pengiriman uang menggunakan saldo DANA ini hampir sama baik ke sesama pengguna maupun ke rekening bank. Tinggal mengikuti beberapa langkah berikut ini:

  • Pertama membuka aplikasi dompet digital DANA.
  • Klik kirim.
  • Pilih kirim ke teman untuk pengiriman ke sesama pengguna.
  • Kemudian langsung memasukan nomor tujuan.
  • Setelah itu memilih cara pembayaran menggunakan saldo DANA.
  • Kemudian pastikan semuanya sudah sesuai baik nomor maupun nominal pengirimannya.
  • Selanjutnya langsung klik bayar.
  • Kemudian masukan PIN DANA.
  • Proses pengiriman uang berhasil.

Untuk melakukan pengiriman saldo DANA ini hanya bisa dilakukan para pengguna dompet digital yang satu ini yang akun DANAnya sudah premium. Akun yang belum premium hanya bisa untuk transaksi top up saldo digital.

Caranya bisa dengan menggunakan One Klik, Direct Debit, Kartu Kredit maupun Kartu Debit yang semuanya sudah disimpan pada fitur untuk menyimpan kartu. Karena itu lebih leluasa menggunakan akun DANA premium.

Baca Juga: Cara Pinjam Uang di Bank BCA, Wajib Baca Syarat Lengkap

Begini Cara Mengisi Saldo DANA Lengkap


Begini Cara Mengisi Saldo DANA Lengkap
(Sumber: Petramas.co.id)

Agar selalu dapat menggunakan aplikasi DANA,  maka pengguna harus mengisi ulang atau bisa juga dengan cara top up saldo DANA. Untuk isi ulang saldo ini caranya dengan menggunakan fitur transfer bank.

Selain itu bisa juga melakukan isis ulang saldo DANA melalui Alfamart Ramayana, Pegadaian atau dengan merchant lain yang sudah menjalin kerjasama dengan dompet digital DANA.

Cara mengisi ulang atau top up saldo DANA yang lainnya bisa juga menggunakan kartu kredit maupun debit. Caranya tinggal menambahkan kartu tersebut, cukup mudah bukan?

Mengisi ulang saldo menggunakan kartu kredit atau debit ini bahkan pengguna tidak mesti harus mengisi ulang saldo DANAnya. Dikarenakan pembayarannya memakai sistem pembayaran dengan kartu kredit atau debit.

Beberapa cara mengisi ulang saldo DANA tersebut dapat menjadi salah satu pilihan. Pengguna tinggal memilih cara top up saldo DANA yang sesuai dengan keinginan maupun kebutuhan pengguna sendiri.

Demikian informasi mengenai aplikasi dompet digital DANA yang menyediakan banyak layanan untuk berbagai macam pembayaran bagi para pengguna Baik sebagai merchant maupun konsumen.

Semuanya dapat melakukan berbagai transaksi menggunakan aplikasi DANA secara non tunai dan non kartu. Bukan hanya itu saja semua transaksi dengan dompet digital DANA ini juga sangatlah aman.

Hal ini dikarenakan aplikasi DANA ini memiliki tingkat keamanan yang sangat baik bahkan sekelas perbankan. Sehingga para pengguna aplikasi ini tidak perlu merasa was was pada saat transaksi keuangan dengan aplikasi DANA.

Bagaimana tertarik menggunakan dompet digital DANA? Caranya tinggal download aplikasinya pada smartphone dan nikmati berbagai kemudahan semua transaksi keuangan tanpa biaya admin DANA.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

Leave a Comment