Bagi pembaca yang gemar membaca komik pasti tidak asing dengan Webtoon. Webtoon ini merupakan platform online yang berasal dari Korea Selatan untuk membaca komik. Di platform ini tersedia berbagai genre komik. Mulai dari komik komedi, horror, romance, thriller dan sebagainya. Pengguna platform ini sudah cukup banyak karena komik-komik yang tersedia bisa dibaca secara gratis. Akan tetapi, ada beberapa episode tertentu yang bisa dibuka hanya dengan menggunakan koin. Maka dari itu, pembaca yang ingin membaca episode tertentu tersebut harus memiliki koin. Koin Webtoon bisa didapatkan secara gratis. Dimana ada banyak cara yang bisa digunakan untuk mendapatkannya. Dibawah ini akan dijelaskan beberapa cara mendapatkan koin Webtoon secara gratis.
Apa Itu Koin Webtoon?
Tidak hanya di aplikasi game seperti PUBG ataupun Mobile Legends, koin juga ditemukan di platform Webtoon. Koin Webtoon ini digunakan sebagai alat konversi uang untuk membaca komik dengan nilai yang sudah ditentukan oleh pihak dari Webtoon. Keberadaan koin ini sangat berguna bagi pengguna ataupun author. Bagi author keberadaan koin tersebut bisa mendorongnya untuk mengembangkan karya. Selain itu, juga merupakan bentuk apresiasi bagi author yang ikut dan menambahkan koleksi komik.
Perlu diketahui bahwasanya harga koin di Webtoon sekitar Rp 150 per 1 koin. Akan tetapi, pengguna hanya diperbolehkan membeli borongan koin ini dengan rincian 33 koin dengan harga Rp 5000, 100 koin Rp 15.000 hingga 1000 koin + bonus 300 koin dengan harga Rp 149.000. Bisa dibilang harga koin di Webtoon ini cukup murah jika dibandingkan dengan harga koin di aplikasi lainnya. Menariknya lagi, untuk membaca komik populer yang berbayar pengguna hanya membutuhkan 12 koin saja.
Baca Juga: 4 Trik Rahasia Cara Mendapatkan Koin Line yang Banyak
6 Cara Mendapatkan Koin Webtoon Gratis
Koin di Webtoon tidak hanya bisa diperoleh dengan cara membelinya saja. Akan tetapi, pengguna juga bisa mendapatkannya secara gratis. Bagaimana caranya? Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan.
1. Login dan Baca Komik Pilihan
Cara pertama untuk mendapatkan koin Webtoon gratis adalah dengan login dan membaca komik pilihan yang muncul di push notification. Pada hari-hari tertentu biasanya Webtoon akan merekomendasikan komik apa saja yang dilengkapi dengan hadiah berupa koin. Inilah cara-caranya:
- Pertama, klik push notification yang muncul di HP.
- Baca syarat dan ketentuannya.
- Klik tombol Ikut Event.
- Kemudian halaman akan beralih ke komik ataupun novel di Webtoon.
- Baca minimal 1 episode sampai selesai.
- Setelah itu, koin gratis akan masuk ke akun pengguna.
Jika ingin mendapatkan lebih banyak koin Webtoon berarti harus mengikuti setiap event yang muncul di push notification. Namun, jumlah koin yang didistribusikan masih sangat terbatas. Kalau tidak beruntung berarti bisa mencobanya di lain waktu. Hadiah koin yang didapatkan daro event biasanya hanya 8 sampai 12 koin. Sedangkan koin yang dibutuhkan untuk membaca 1 episode adalah 12 koin. Ini berarti jika ingin membuka lebih banyak koin harus membeli koin.
2. Main dan Selesaikan Misi di PoinWeb
Apa itu PoinWeb? PoinWeb adalah sebuah website penghasil uang, dimana pengguna bisa mendapatkan hadiah dalam bentuk pulsa, saldo tunai hingga e-voucher. Webiste ini sangat mudah dijalankan dan juga sudah terbukti membayar. Cara untuk mendapatkan koin Webtoon gratis dari website ini sangat mudah yaitu dengan menyelesaikan task dan misi harian. Berikut caranya:
- Pertama, buka website PoinWeb di situs https://poin-web.co.id/.
- Lakukan pendaftaran dan isi formulir yang diminta dengan benar.
- Jika pendaftaran sudah berhasil, langsung saja login ke akun.
- Pilih misi yang tersedia.
- Kumpulkan koin sebanyak mungkin hingga cukup ditukar menjadi hadiah.
- Jika sudah mendapatkan hadiah, langsung saja buka Webtoon dan masuk ke menu Coin Shop
- Pilih jumlah koin yang akan dibeli.
- Lakukan pembayaran melalui hadiah yang didapatkan dari PoinWeb.
Baca Juga: 12 Situs Baca Komik Online Terbaik Gratis Legal dan Berbayar
3. Menggunakan Bug
Cara mendapatkan koin di Webtoon selanjutnya yaitu dengan memanfaatkan keberadaan bug yang ada di dalam platform tersebut. Caranya cukup mudah yaitu hanya dengan melakukan beberapa langkah seperti berikut:
- Pertama, klik menu More.
- Pilih Coin Shop.
- Lanjutkan dengan menggunakan akun gmail dan masukkan kata sandinya.
- Secara otomatis, koin yang ingin dibeli akan langsung didapatkan tanpa harus repot membelinya.
Cara mendapatkan koin ini memiliki banyak kelebihan. Selain sangat mudah untuk dilakukan, juga sudah terbukti banyak yang berhasil melakukannya. Meski berhasil ternyata juga ada yang harus mencoba beberapa kali.
4. Menggunakan Aplikasi Hago
Koin Webtoon juga bisa didapatkan secara gratis melalui aplikasi Hago. Aplikasi Hago merupakan aplikasi penghasil uang yang menawarkan ragam event yang menarik, salah satunya yaitu pohon uang. Melalui event yang ditawarkan, pengguna bisa mengumpulkan uang untuk membeli koin. Tidak hanya mendapatkan uang tetapi juga bisa mendapatkan hadiah berupa pulsa. Berikut cara memainkan aplikasi Hago agar mendapatkan bayak hadiah:
- Pertama, download aplikasi Hago versi terbaru di Google Play Store. Jika sudah bisa langsung membukanya.
- Pilih event Pohon Uang.
- Sirami pohon tersebut hingga besar. Saat sudah tumbuh besar dan berbuah bisa langsung dipanen uangnya.
- Lakukan rutinitas ini hingga poin yang terkumpul semakin banyak.
- Jika sudah mencukupi minimal withdraw, tarik uang tersebut ke e-wallet atau pulsa.
- Gunakan hadiah tersebut untuk membeli koin Webtoon.
Untuk mengubah hadiah Hago menjadi uang asli ternyata tidak mudah. pengguna harus terlebih dahulu mengundang teman. Jika teman yang diundang sudah mendownload dan mendaftar aplikasi Hago maka hadiah baru bisa dicairkan.
Baca Juga: Daftar Lengkap Situs Download Novel Terbaik dan Gratis
5. Menukarkan Kode Promosi Menjadi Koin Webtoon
Cara mendapatkan koin Webtoon gratis selanjutnya yaitu dengan menukarkan kode promosi menjadi koin Webtoon. Kode promosi tersebut bisa didapatkan pada grup ataupun komunitas Webtoon. Adapun cara mendapatkan koin Webtoon menggunakan kode promosi adalah sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Webtoon di HP Android ataupun iPhone.
- Masuk ke menu Koin Webtoon dengan cara klik More di pojok kanan bawah.
- Lakukan membeli koin dengan cara klik Isi Koin.
- Gunakan metode kode promo dengan cara klik Kode Promosi.
- Lakukan Reedem Code dengan cara klik Terapkan.
6. Melalui Gift Wallet
Aplikasi Gift Walet memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan saldo Google Play. Saldo Google Play tersebut bisa digunakan untuk membeli koin di Webtoon. Untuk mendapatkan saldo tersebut, pengguna diharuskan untuk menjalankan misi dan mengumpulkan poin sebanyak mungkin.
Setelah berhasil menyelesaikan setiap tugas maka poin yang didapatkan bisa disimpan dalam aplikasi Gift Wallet. Jika jumlah saldonya sudah mencapai batas penukaran yaitu sebesar $10 atau sekitar Rp 140.000, bisa langsung ditukarkan dengan Google Play Gift untuk kemudian digunakan untuk membeli koin Webtoon.
Nah itulah infromasi tentang 6 cara mendapatkan koin Webtoon gratis terbukti berhasil. Selain sudah terbukti berhasil, cara yang disebutkan diatas juga sangat mudah untuk dilakukan sehingga koin Webtoon bisa dengan mudah didapatkan. Jika tidak percaya langsung saja buktikan sendiri.
Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.
Leave a Comment