Tips Smartphone Aplikasi Smartphone Smartphone

6 Cara Mengatasi Aplikasi Android Force Closes Terbaru

Cara Mengatasi Aplikasi Android Force Closes
Written by Pressburner.com

Tidak bisa dipungikiri bahwasannya Android menjadi salah satu primadona Sistem Operasi pada smartphone yang paling banyak digunakan di Indonesia. Oleh sebab itu, masyarakat pun juga menggunakan berbagai aplikasi di dalamnya untuk berbagai macam kebutuhan. Namun sayangnya, aplikasi tersebut mudah mengalami masalah atau bisa dikatakan dengan force closes. Cara mengatasi aplikasi Android force closes sebenarnya lumayan mudah. Hanya saja, mayoritas masyarakat belum memahaminya.

Mengenal Force Closes


Istilah force closes memang belum begitu familiar. Oleh sebab itu, sangat penting untuk membahasi pengertian dari force closes sebelum masuk pada pembahasan mengenai cara mengatasi permasalahannya. Pengertian dari force closes sendiri baiknya harus dibahas secara tuntas supaya semua pengguna Android memahaminya dengan sebaik mungkin.

Perlu diketahui secara umum, force closes adalah istilah bahasa Inggris yang berhubungan dengan penggunaan aplikasi Android. Secara lebih spesifik, istilah ini mengindikasikan adanya gangguan aplikasi yang tiba-tiba menutup dan mati secara otomatis ketika sedang digunakan. Ini tentunya bukan merupakan masalah sepele karena dapat menganggu aktivitas pengguna dan bahkan menghilangkan progeress pekerjaan di dalam aplikasi tersebut.

Jika masalah force closes ini dikaitkan dengan kerusakan komponen perangkat keras smartphone, maka hal itu tidak akan memiliki hubungan sama sekali. Hal ini akan lebih berkaitan dengan perangkat lunak Android yang digunakan. Cara mengatasinya pun harus melalui perangkat lunak juga.

Baca Juga: Tutorial Cara Mengatasi Aplikasi Android Force Closes

Langkah-Langkah Menyelesaikan Masalah Force Close Android


Ada banyak cara mengatasi aplikasi Android force closes yang bisa pengguna lakukan. Beberapa dari hal tersebut bisa dilakukan oleh orang awam karena langkah-langkahnya lumayan rumit serta memerlukan berbagai macam aplikasi tambahan dari pihak ketika sehingga menggunakannya pun harus dengan tutorial tertentu.

1. Melakukan Restart pada Smartphone

Melakukan Restart pada Smartphone
(Sumber: Thegorbalsia.com)

Melakukan restart pada smartphone merupakan cara paling dalam mengatasi berbagai macam permasalahan termasuk juga force closes pada Android. Hal ini juga sangat mudah dilakukan karena tidak membutuhkan bantuan aplikasi tambahan dan lain sebagainya.

Adapun, cara melakukan restart pada smartphone agar aplikasi Android tidak menutup otomatis secara tiba-tiba yakni:

  • Pertama, silakan tekan power pada smartphone hingga sistem memunculkan menu Power Off atau Restart.
  • Setelah itu, pilih tombol restart dan tunggu smartphone mati secara otomatis hingga beberapa saat.
  • Kemudian, setelah smartphone hidup, cobalah untuk membuka kembali aplikasi Android yang mengalami force closes secara tiba-tiba tersebut.

2. Menginstal Ulang Aplikasi yang Sedang Force Closes

Cara selanjutnya dalam mengatasi masalah aplikasi Android sering menutup secara tiba-tiba yakni dengan menginstal ulang aplikasi tersebut. Biasanya, hal ini memang disebabkan karena aplikasi telah kadaluarsa atau versinya sudah tidak cocok dengan jenis sistem operasi Android di HP pengguna. Selain itu, aplikasi bajakan juga seringkali bermasalah sehingga menutup secara otomatis.

Jika sudah begini, maka satu-satunya jalan yang dapat dilakukan oleh pengguna yakni menginstal ulang melalui Google Playstore dan memilih aplikasi resmi dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Silakan pengguna menghapus instalan aplikasi yang sering mengalami force closes di smartphone mereka.
  • Setelah itu, buka Google Play Store dan silakan mengunduh kembali aplikasi resmi seperti yang telah dihapus sebelumya.
  • Jangan tutup Google Play Store hingga proses pengunduhan selesai dan silakan tunggu hingga sistem menginstal aplikasi dengan sempurna.
  • Terakhir, untuk memastikan bahwa aplikasi yang diunduh tersebut sudah normal, silahkan pengguna membukanya dan mencoba menjalankan beberapa fungsinya.

Baca Juga: Cara Memperbaiki Tombol Power Android Bebas Biaya

3. Membersihkan Penyimpanan

Membersihkan Penyimpanan
(Sumber: Banghape.com)

Selain menghidupkan ulang smartphone, jalan lain yang dapat dilakukan oleh pengguna untuk mengatasi terjadinya force closes pada aplikasi Android yakni dengan membersihkan penyimpanan internal smartphone mereka. Pada beberapa kasus, hal ini lumayan berhasil dan langkah-langkahnya pun sangat mudah.

Dalam membersihkan penyimpanan internal di smartphone, maka langkah-langkah yang harus dilalui yakni:

  • Buka smartphone dan carilah menu Pengaturan.
  • Selanjutnya, silakan buka menu Pengaturan dan scroll down hingga menemukan opsi Penyimpanan.
  • Klik pilihan Penyimpanan dan lihatlah sisa RAM serta ROM yang ada smartphone tersebut.
  • Jika ada notifikasi “bersihkan penyimpanan yang tidak terpakai”, maka klik dan tunggulah sistem smartphone melakukan pembersihan terhadap berbagai macam file ganda atau yang tidak berguna.
  • Dengan begitu, kinerja smartphone akan semakin ringan dan berbagai macam masalah aplikasi pun dapat teratasi dengan mudah.

4. Melakukan Factory Reset

Factory reset adalah pengembalian pengaturan pabrik pada smartphone yang tidak akan menghapus berbagai macam data pengguna di dalamnya. Jadi, yang berubah dan kembali seperti semula hanyalah settingannya saja. Selanjutnya, beragam data penting seperti halnya foto, aplikasi, serta lain-lain semacamnya akan tetap aman terkendali. Akan tetapi, jika pengguna ragu dan takut kehilangan datanya, mereka dapat melakukan backup terlebih dahulu.

Nah, factory reset tersebut juga bisa mengatasi berbagai macam permasalahan aplikasi seperti halnya force closes. Selanjutnya, cara melakukan factory reset dapat dilalui dengan langkah-langkah seperti di bawah ini:

  • Buka menu Pengaturan pada masing-masing smartphone pengguna.
  • Kemudian, carilah factory reset.
  • Dengan menglik factory reset tersebut, maka pengaturan pabrik di dalam smartphone akan kembali dengan sendirinya.
  • Proses ini akan memakan waktu kira-kiran selama 30 detik hingga 1 menit.

5. Membersihkan Aplikasi di Balik Layar

Salah satu factor yang membuat aplikasi sering menutup secara tiba-tiba yakni karena RAM smartphone telah penuh. Nah, penuhnya RAM tersebut bisa jadi diakibatkan karena menumpuknya berbagai macam aplikasidi balik layar yang sesungguhnya tidak berguna dan tidak terlalu penting. Oleh karena itu, hal tersebut sangat dianjurkan untuk dihapus.

Adapun cara membersihkan aplikasi di balik layar yang sudah tidak digunakan lagi yakni dengan cara:

  • Silakan klik tombol Recent App pada smartphone.
  • Nantinya, sistem akan menampilkan berbagai macam aplikasi di balik layar yang belum terhapus.
  • Jika pengguna ingin menghapus semuanya secara langsung, maka silakan mengklik tombol “Hapus Semua”.
  • Selanjutnya, jika pengguna ingin menghapusnya beberapa saja, maka silakan mengklik tanda silang atau close pada halaman aplikasi yang ingin dihapus.
  • Dengan melakukan penghapusan aplikasi balik layar ini, maka kinerja RAM akan semakin ringan.

Baca Juga: Cara Memperbaiki Tombol Menu Android Tidak Berfungsi

6. Membersihkan Cache Pada Aplikasi

Membersihkan Cache Pada Aplikasi
(Sumber: Jalantikus.com)

Langkah berikutnya yang juga lumayan berhasil dalam menyelesaikan permasalahan force closes aplikasi yakni dengan cara membersihkan cachenya. Cache sendiri adalah sebuah ruang penyimpanan data aplikasi yang mana jika hal tersebut telah penuh, maka biasanya sistem akan dengan mudah mengalami error berkepanjangan.

Agar lebih mudah dan cepat dalam mengosongkan cache, maka cara yang bisa dilakukan yakni:

  • Pertama, akseslah menu Setting/Pengaturan pada smartphone yang aplikasinya sering mengalami force closes.
  • Terus scroll down dan pilihlah opsi Application Management.
  • Selanjutnya, silakan memilih aplikasi yang sering mengalami force closes dengan cara mengkliknya.
  • Setelah itu, pilihlah opsi Clear Cache.
  • Tunggu prosesnya beberapa detik dan cache aplikasi akan kosong secara otomatis.
  • Jika dengan langkah ini permasalahan tidak kunjung teratasi, maka silakan memilih Clear Data untuk menghapus semua data di dalam aplikasi tersebut.

Sekarang, pengguna sudah paham tentang cara mengatasi aplikasi Android force closes, bukan? Semoga informasi yang diberikan dalam artikel ini bermanfaat bagi para pembaca dimanapun berada. Terus upgrade pengetahuan tentang dunia teknologi informasi agar jika terjadi error di perangkat smartphone, pengguna dapat menyelesaikannya secara mandiri.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

Leave a Comment