Smartphone Aplikasi Smartphone Internet Tips Internet

Tutorial dan Trik Cara Menggunakan Turbo VPN Dijamin Langsung Paham

cara menggunakan turbo vpn
Written by Pressburner.com

Turbo VPN merupakan sebuah aplikasi berbasis sistem operasional Android. Dimana penggunanya bisa menjelajah dunia maya tanpa batas berdasarkan lokasi yang diterapkan negara maupun website tersebut. Adapun keunggulan dari aplikasi ini dibandingkan dengan aplikasi sejenisnya adalah pengguna hanya dapat mengetuk tombol yang berada pada aplikasi tanpa perlu melakukan registrasi dan tanpa syarat. Inilah tutorial dan trik cara menggunakan turbo VPN. 

3 Cara Menggunakan Turbo VPN yang Mudah 


cara menggunakan turbo vpn
(Sumber: Nextren.grid.id)

Turbo VPN memiliki tampilan antarmuka yang minimalis sehingga memudahkan penggunanya. Ketika ingin mengaktifkannya hanya perlu mengetuk gambar siluet kelinci dan tombol dengan gambar wortel di tengahnya. Apabila gambar tersebut diketuk, maka proses loading akan terjadi. Proses loading dapat dilihat dari gambar kelinci yang terus berlari dan berhenti ketika sudah terhubung dan siap digunakan. Ada 3 cara menggunakan turbo VPN yang bisa dipilih dan dilakukan dengan mudah oleh para pengguna.

Baca Juga : Apa Itu VPN dan Apa yang Perlu Diketahui Tentang VPN

1. Cara Menggunakan Turbo VPN di Android 

Cara menggunakan turbo VPN pertama adalah dengan menggunakan perangkat android. Seperti  yang disebutkan diatas bahwa Turbo VPN merupakan aplikasi terbaik di Android. Pengguna yang ingin menggunakannya tidak perlu mendaftarkan akun terlebih dahulu seperti aplikasi VPN lainnya. Inilah beberapa cara untuk menggunakan Turbo VPN di Android.

  1. Sebelum menggunakannya pastinya terlebih dahulu harus mengunduh aplikasi Turbo VPN di Google Play Store. Setelah berhasil, maka lanjutkan dilanjutkan dengan menginstalnya. 
  2. Apabila sudah selesai proses instal aplikasi, silahkan untuk membuka aplikasi. Setelah itu akan muncul halaman pop up yang berisi ketentuan dan layanan penggunaan. Pada tahap ini pengguna bisa  melanjutkan dengan klik tombol I Agree.
  3. Lanjutkan dengan klik tombol bergambar wortel untuk mengaktifkan layanan VPN maupun Turbo VPN.
  4. Setelah itu akan muncul sebuah popup yang berisi peringatan. Lalu klik saja OKE supaya Turbo VPN bisa mengaktifkan layanan VPN-nya. 
  5. Tunggu 1-2 detik sampai Turbo VPN aktif. Apabila Turbo VPN sudah aktif maka akan ditandai dengan tulisan TERHUBUNG. Di bawahnya lagi juga akan terlihat timer yang memberitahu sudah berapa lama pengguna terhubung dengan VPN. 

Setelah kelima cara cara menggunakan turbo VPN tersebut sudah selesai dilakukan, maka layanan VPN dan Turbo VPN sudah berhasil diaktifkan. Ini berarti pengguna sudah bisa membuka situs-situs yang diblokir. Misalnya Reddit, Tumblr dan sebagainya. Perlu diketahui juga jika Turbo VPN ini juga kompatibel dengan jaringan operator yang ada di Indonesia, seperti Indosat, Telkomsel, 3, XL dan  masih banyak lagi. 

Baca Juga : Tata Cara Menggunakan VPN Master Internet Gratis untuk Pemula

2. Cara Menggunakan Turbo VPN di iPhone 

Selain bisa digunakan di Android, Turbo VPN juga bisa digunakan melalui iPhone. Selama ini diketahui jika pengguna iPhone terkadang merasa kesulitan untuk mengakses berbagai aplikasi. Hal ini dikarenakan iPhone menerapkan sistem berbayar pada aplikasi di ponselnya. Namun, pengguna iPhone bisa menggunakan Turbo VPN secara gratis dan mudah. Berikut adalah cara menggunakan Turbo VPN di iPhone.

  1. Pertama, Unduh Turbo VPN atau Open VPN secara gratis di iPhone melalui App Store.
  2. Kemudian pada browser Safari di iPhone silahkan buka http://www.vpngate.net/en
  3. Setelah aplikasi berhasil diinstal maka langsung saja buka aplikasinya
  4. Kemudian pilih salah satu penyedia IP Address
  5. Lalu jalankan aplikasi Turbo VPN yang telah terinstal di iPhone
  6. Pada tampilan di dalam aplikasi Turbo VPN, silahkan untuk klik pada gambar menu “bumi” di pojok kanan atas pada tampilan awal
  7. Lanjutkan dengan klik tab GRATIS lalu pilihlah server VPN pada negara yang ingin digunakan
  8. Tunggu beberapa saat untuk menghubungkan pada server
  9. Ketika ikon Turbo VPN sudah muncul di bagian atas ponsel. Aplikasi Turbo VPN sudah bisa dijalankan pada iPhone dan bisa membuka semua situs web yang diblokir tanpa adanya gangguan
  10. Jika ingin menonaktifkan akses Turbo VPN tinggal klik tanda silang di bawah tulisan terhubung. 

3. Cara Menggunakan Turbo VPN di PC atau Laptop

Turbo VPN tidak hanya bisa digunakan di perangkat mobile saja, tetapi juga bisa digunakan di PC atau laptop. Cara yang harus ditempuh sebenarnya juga tidak berbeda jauh dengan cara menggunakan turbo VPN di perangkat android ataupun iPhone. 

  1. Pertama, silahkan unduh software Turbo VPN melalui situs resminya. Setelah berhasil melakukan proses unduhan maka lanjutkan dengan menginstalnya.
  2. Apabila sudah selesai proses instal silahkan untuk membuka software Turbo VPN Lanjutkan dengan klik tombol I Agree.
  3. Klik tombol bergambar wortel untuk mengaktifkan layanan VPN maupun Turbo VPN.
  4. Setelah itu akan muncul pemberitahuan, lalu klik tombol OKE 
  5. Tunggu beberapa detik sampai muncul pesan bertuliskan Tersambung
  6. Setelah itu, Turbo VPN sudah bisa digunakan untuk membuka situs-situs yang sudah diblokir. 

Cara Merubah Server di Turbo VPN


cara menggunakan turbo vpn
(Sumber: How2shout.com)

Ketika mengakses website-website tertentu membuat koneksi lambat atau loading terlalu lama, maka salah satu isinya adalah mengubah server pada aplikasi Turbo VPN ini. Jangan khawatir karena aplikasi ini menyediakan server dari berbagai negara. Langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mengubah server di Turbo VPN sebagai berikut:

Baca Juga : Apa Itu Phising? Mengenal Prinsip dan Cara Kerja Phising

1. Ketuk tombol bendera yang berada di pojok kanan atas layar Smartphone. Biasanya bendera yang tampil adalah bendera negara Singapura karena itu merupakan mode default dari aplikasi Turbo VPN ini.

2. Setelah itu akan muncul dua pilihan tab pilihan. Pertama yakni SERVER LEBIH CEPAT, tab ini untuk pengguna yang menggunakan layanan VIP dari Turbo VPN. Lalu pilih tab “Gratis” bagi pengguna versi free. Setelah itu pilih salah satu menu tersebut.

3. Selanjutnya, silahkan untuk memilih server negara mana yang diinginkan dengan cara mengetuk gambar bendera negara tersebut.

4. Setelah memilih server maka secara otomatis aplikasi ini akan berjalan dan siap digunakan.

Manfaat Aplikasi Turbo VPN


cara menggunakan turbo vpn
(Sumber: Zonagadget.co.id)

Aplikasi Turbo VPN merupakan aplikasi yang sederhana, elegan dan mudah digunakan. Selain itu, aplikasi satu ini memiliki banyak manfaat bagi penggunanya.  Berikut ini beberapa manfaat dari aplikasi ini, di antaranya adalah :

Baca Juga : Tutorial Cara Membuat Meme Lucu dan Viral di Media Sosial

  1. Dapat memainkan game sesukamu tanpa batas dengan menggunakan server luar negeri
  2. Dapat mengakses website yang diblokir oleh pihak tertentu
  3. Menggunakan aplikasi ini juga dapat membuat koneksi internet semakin cepat
  4. Aplikasi ini juga bisa menjadi pengaman untuk melindungi data privasi ketika menggunakan hotspot
  5. Bagi pelajar aplikasi ini dapat digunakan untuk menerobos firewall sekolah
  6. Dapat digunakan di semua operator yang ada di Indonesia
  7. Dapat digunakan di seluruh jaringan baik 3G, 4G dan WiFi.

Bisa dibilang cara menggunakan Turbo VPN sangatlah mudah, asalkan ada koneksi internet. Turbo VPN ini bisa digunakan di Android, iPhone, PC dan juga Laptop. Setelah terhubung sudah bisa membuka berbagai situs-situs yang sudah diblokir. Di Indonesia sendiri, Turbo VPN bisa diakses menggunakan jaringan dari Telkomsel, Indosat, 3, XL dan sebagainya. Bisa juga diakses menggunakan Wifi. Selamat mencoba!

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

2 Comments

Leave a Comment