Aplikasi Komputer Internet Komputer Tips Internet

Solusi Ampuh Cara Menghapus Chromium Sampai Bersih ke Akar

cara menghapus chromium
Written by Pressburner.com

Kemunculan Chromium secara tiba-tiba memang sangat mengganggu karena saat membuka komputer atau laptop Chromium tiba-tiba terbuka sendiri. Terlebih kegunaan Chromium dan Google Chrome sama. Keduanya sama-sama sebuah browser yang dikembangkan oleh Google. Sayangnya keberadaan chromium ini sering dianggap sebagai malware dan bisa memberi virus pada komputer. Tetapi tenang saja, software ini bisa dengan mudah dihapus. Lalu bagaimana cara menghapus Chromium? Supaya lebih jelas, simak uraian dibawah ini. 

Apa Itu Chromium? 


cara menghapus chromium
(Sumber: Ci.mi.com)

Software chromium adalah sebuah mesin penelusuran yang bersifat open source, selain itu chromium juga bisa digunakan di berbagai platform yang berbeda. Selain open-source, perbedaan lainnya dari browser chrome adalah dikembangkan oleh komunitas dan memiliki banyak versi. Selain pada Google Chrome, Chromium juga terdapat di beberapa browser lainnya. Browser yang menggunakan code chromium diantaranya adalah baidu, amazon silk, comodo dragon dan browser lainnya.

Chromium bukanlah sebuah virus, namun karena dikembangkan oleh banyak orang dan memiliki banyak versi yang membuatnya mengandung malware. Malware inilah yang bagi user dianggap sebagai virus. Ketika membuka Google Chrome maka biasanya chromium tiba-tiba muncul sendiri secara otomatis. Hal ini akan sangat mengganggu. Dan inilah yang menjadi alasan banyak orang ingin menghilangkan chromium dari sistem windows.

Terkadang setelah menghapus atau uninstall, chromium akan terinstal sendiri. Akan keluar chromium secara tiba-tiba. Apabila ini terjadi maka harus dilakukan langkah-langkah pembersihan kromium sampai ke akar-akarnya. Untuk bisa menghilangkannya maka harus tahu cara menghapus Chromium. 

Baca Juga: Langkah Demi Langkah Cara Mereset HP Android Mudah, Lengkap dan Jelas

Apakah Menghapus Chromium dapat Menghilangkan Malware/Virus?


cara menghapus chromium
(Sumber: Pandasecurity.com)

Jawaban pertanyaan tersebut adalah Iya. Dengan menghapus chromium maka malware yang ada secara otomatis terhapus. Namun perlu dicatat, hal ini tidak akan menghapus malware yang sudah menyebar, menginfeksi sistem operasi windows atau menginfeksi file yang ada di laptop/PC.

Malware/virus Chromium dapat merusak sistem dengan cara merubah registry windows. Gejala awal laptop/PC terinfeksi malware ini adalah penggunaan CPU yang tinggi, halaman depan penelusuran we akan terganti, terdapat toolbar yang mencurigakan. 

Chromium berbahaya karena pada saat berselancar, pengguna akan dialirkan ke website berbahaya, iklan yang terinfeksi virus sampai dengan pencurian identitas. Penelusuran web akan memperoleh banyak hasil yang berisi iklan dibanding organik dan dapa mengelabui user untuk mengakses website tersebut. Chromium juga menyebabkan pengalihan ke domain yang memiliki potensi tidak aman atau meminta informasi personal.

Apabila malware dari chromium sudah terlanjur menyebar, maka solusi yang lebih tepat adalah melakukan scanning dan pembersihan dengan antivirus. Beberapa antivirus dapat digunakan baik yang sudah ada atau default dari windows maupun dari aplikasi luar. Antivirus yang dapat digunakan untuk menghilangkan malware adalah windows defender, avast, bitdefender dan lain sebagainya. Nah apabila pengguna windows ragu setelah menghapus/uninstall chromium masih merasa ragu dengan keberadaan malware, maka sebaiknya melakukan scanning dengan antivirus.

Baca Juga: Cara Mengubah Jaringan 3G ke 4G Dijamin Gampang Banget

3 Cara Menghapus Chromium yang Bisa Dilakukan


cara menghapus chromium
(Sumber: Pandasecurity.com)

1. Menghapus Chromium dengan Fitur Uninstall

Menghapus Chromium dapat dilakukan dengan fitur uninstall yang ada di windows. Pengguna windows 7,9, dan 10 bisa menggunakan cara ini dengan cepat dan mudah. Cara menghapus Chromium dengan Fitur Uninstall dapat dilakukan dengan:

  1. Pilih dan klik menu Start, kemudian pilih Control Panel
  2. Setelah masuk ke tampilan control panel, selanjutnya klik Programs > Programs and Features
  3. User perlu mencari dan pilih Chromium, klik Uninstall
  4. Selanjutnya akan muncul pop-up Uninstall Chromium, beri centang pada bagian Also delete your browsing data dan pilih Uninstall. Dengan memberi centang opsi tersebut maka semua data pencarian internet/browsing akan hilang
  5. Tahap awal proses uninstall chromium telah selesai

Apabila muncul pesan yang menyatakan error pada saat proses uninstall Chromium, maka user perlu melakukan langkah ini. Tekan tombol CTRL, ALT dan DEL pada keyboard secara bersamaan. Setelah itu muncul menu dialog selanjutnya cari Chromium, klik kanan dan pilih opsi end task.

Terkadang setelah proses menghapus chromium dengan fitur uninstall yang ada pada windows masih menyisakan malware. Beberapa langkah berikut perlu dilakukan agar malware terhapus 100%. 

2. Cara Menghapus Chromium dengan Metode Hapus Folder

Apabila cara pertama tidak berhasil maka bisa menggunakan cara kedua berupa menghapus folder Chromium. Menggunakan cara ini akan membuat program tersebut akan dihapus oleh sistem komputer untuk selamanya. Pengguna windows 7,9, dan 10 bisa menggunakan cara ini dengan cepat dan mudah. Inilah cara menghapus chromium dengan hapus folder: 

  1. Pertama, buka Windows Explorer lalu pilih menu “Tools” 
  2. Pilih opsi “Folder Options” kemudian aktifkan “Show hidden folder” sehingga semua folder yang tersembunyi di komputer akan ditampilkan 
  3. Klik Drive (C) lalu pilih “User” yang ada di komputer
  4. Pilih folder “App Data” kemudian pilih “Local” 
  5. Setelah itu cara folder “ Chromium”, klik kanan pada folder “Chromium” lalu pilih “Delete”

Baca Juga: Cara Cek Pemilik Nomor Telepon atau Mengetahui Informasi Pemilik Nomor Telepon

3. Cara Lain Jika Chromium Sulit untuk Dihapus

Ini adalah alternatif cara terakhir untuk menghapus chromium pada komputer kita, yaitu dengan memanfaatkan fitur regedit. Seperti cara sebelumnya cara ini juga bisa digunakan di Windows 7, Windows 8, dan Windows 10. Cara ini bisa dipraktekkan dengan sangat mudah, berikut langkah-langkahnya: 

  1. Cara yang dapat dilakukan untuk menghapus Chromium yang tidak dapat terhapus dapat menggunakan IObit Uninstaller. Dengan menggunakan aplikasi ini, chromium pada komputer bisa bersih hingga ke akarnya. 
  2. Pastikan aplikasi IObit Uninstaller telah terinstall di laptop/PC. Aplikasi dapat diunduh dari situs resminya secara langsung. 
  3. Setelah aplikasi ini terinstall, buka aplikasi. 
  4. Silahkan cari nama aplikasi Chromium. Klik aplikasi ini lalu pilih uninstall. Tahap ini sistem IObit akan memberikan opsi restore point dan residual files. Restore point adalah opsi pencadangan file Chromium sebelum proses penghapusan. Sedangkan opsi residual files dilakukan untuk menonaktifkan data Chromium yang tersimpan sebelumnya seperti registry, cache dan berbagai jenis file lainnya.
  5. Setelah memilih salah satu opsi tersebut, selanjutnya tunggu proses penghapusan Chromium sampai selesai. 
  6. Di tengah proses ini akan muncul pop-up Uninstall Chromium, beri centang pada opsi Also delete your browsing data dan pilih Uninstall
  7. Setelah itu proses uninstall kembali lanjut. 
  8. Sebagai catatan, aplikasi IObit Uninstaller dapat digunakan atau compatible pada semua versi windows. Aplikasi ini dapat diinstall mulai dari windows xp, windows vista dan windows 7/8/8.1/10. Cara menginstal aplikasi ini sama dengan menginstal aplikasi lainnya yakni mengikuti petunjuk yang ada pada saat proses install.

Nah itulah solusi ampuh cara menghapus Chromium sampai bersih ke akar. Ketiga cara yang dijelaskan diatas sangat mudah dilakukan dan bisa diterapkan d Windows 7, Windows 8, maupun Windows 10. Semoga informasi berikut ini dapat membuat komputer Anda bebas dari aplikasi ini ya! 

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

Leave a Comment