Tips Internet Internet

Daftar Lengkap Situs Download Novel Terbaik dan Gratis

situs download novel
Written by Pressburner.com

Membaca novel pernah menjadi tren pada masanya. Sayangnya karena perkembangan teknologi dan internet yang cukup pesat, minat membaca novel dalam bentuk cetak kini sudah mulai menurun. Penikmat novel kini mulai beralih ke bentuk digital, sehingga lebih suka berkunjung ke situs download novel daripada toko buku konvensional.

Anda tetap masih bisa membeli buku novel secara langsung di toko buku. Namun bila Anda terlalu malas untuk beranjak dari rumah, dan ingin membaca dengan lebih praktis, e-book novel dapat menjadi solusi.

Kini sudah banyak website yang menyediakan e-book novel secara gratis yang bisa langsung didownload. Biasanya novel-novel ini hanya diperuntukkan sebagai konsumsi pribadi, bukan diperjualbelikan. Nah, bagi Anda yang sedang mencari tempat mendownload file novel, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: 10 Situs Download Buku Gratis Terbaik untuk Siswa dan Guru

7 Rekomendasi Situs Download Novel 


Banyak situs download novel yang dapat Anda kunjungi untuk menemukan file bacaan yang diinginkan. Di beberapa situs ini, e-book dapat dibaca secara online maupun dibeli dan didownload untuk dibaca offline. Anda dapat memperbanyak bacaan dengan buku-buku lokal maupun mancanegara melalui beberapa situs berikut ini.

1. Google Play Book

Google Play Book
(Sumber: Play.google.com)

Dimiliki oleh Google, Anda perlu mendownload aplikasi Google Play Book di Google Play Store dan App Store terlebih dahulu bila ingin menikmati koleksi buku-buku elektronik di smartphone Anda. Di Play Book, hampir sebagian besar koleksi bukunya berbayar, namun Anda tetap bisa membaca beberapa halaman cuplikannya secara gratis. Di sini pun juga disediakan buku-buku yang bisa dibaca dan download secara gratis.

Untuk dapat menggunakannya, Anda perlu download aplikasinya terlebih dahulu, kemudian login menggunakan akun Google. Bila ingin membaca khusus novel, Anda bisa mencarinya di kanal fiksi. Kamu bisa mencari novel favorit dengan mencarinya menggunakan kata kunci, seperti judul atau nama penulis.

Nah, buku-buku yang berhasil Anda download hanya bisa dibaca secara offline di aplikasi Play Book. Jika ingin membacanya dengan layar yang lebih lebar, maka Anda dapat mengakses play book di desktop dan login ke akun Google. Buku-buku yang telah Anda beli dan download akan tetap tersimpan di perpustakaan Play Book Anda.

2. Kindle

Selain Play Book, tempat yang legal untuk membaca dan download novel adalah Kindle. Kindle berbentuk aplikasi yang dikembangkan oleh Amazon. Tak hanya dapat digunakan di Android, Kindle juga dapat digunakan di perangkat lain seperti iPhone, iPad, Windows hingga Mac.

Kindle pertama kali diluncurkan pada tahun 2007. Aplikasi ini dibuat khusus sebagai platform untuk membaca dan menyimpan buku elektronik. Anda dapat memilih genre buku favorit dari 540 ribu koleksi di Amazon Kindle.

3. Manybooks

Selain menggunakan aplikasi, Anda juga bisa download file novel gratis dari website Manybooks. Kunjungi saja situs manybooks.net di browser PC atau smartphone Anda, lalu login menggunakan Google.

Buku-buku yang tersedia di Manybooks terdiri dari berbagai kategori. Diantaranya seperti romance, horror, fantasy, Canadian literature, fiction and literature, dan masih banyak lagi. Hampir sebagian besar buku yang tersedia berbahasa Inggris, sangat cocok bagi Anda yang ingin memperbanyak bacaan bahasa asing.

Di situs ini, Anda dapat download file untuk dibaca offline, maupun dibaca secara online. Tak hanya novel, Anda pun bisa membaca genre buku menarik lainnya di Manybooks untuk menambah wawasan Anda.

4. Readprint

Situs website lainnya yang dapat Anda kunjungi untuk membaca dan download novel gratis yaitu Readprint. Anda dapat mengakses situs ini melalui browser baik di PC maupun smartphone. Yang menarik dari website ini yaitu menjadi salah satu dari Top50 website terbaik menurut majalah TIME.

Koleksi buku yang tersedia di sini dapat Anda baca dan download secara gratis. Untuk mencari novel tertentu, klik saja menu Find Books dan masukkan kata kunci seperti judul atau nama penulis. Dan jika ingin melihat koleksi buku yang dapat dibaca secara online, klik saja pada menu Online Books.

Di menu Online Books, Anda dapat membaca koleksi buku yang tersedia secara lengkap, atau dengan membelinya di Amazon. Untuk dapat membaca dengan nyaman, nyalakan Launch Reading Mode dimana tampilannya akan terlihat seperti buku bacaan pada umumnya.

Di sini Anda pun bisa mem-bookmark novel yang disukai. Caranya adalah dengan membuat akun terlebih dahulu di situs readprint.com.

Baca Juga: 12 Situs Baca Komik Online Terbaik Gratis Legal dan Berbayar

5. Free-Ebooks.net

Free-Ebooks-net
(Sumber: Free-Ebooks.net)

Free-ebooks.net ini juga menyediakan buku bacaan yang dapat di download dan dibaca secara offline. Format yang tersedia di sini meliputi pdf, e-pub, kindle serta txt. Anda dapat memilih buku bacaan berdasarkan kategori yang disukai.

Situs ini cukup berbeda dari yang lain. Anda perlu mendaftar menggunakan email bila ingin download file novel yang tersedia. Itu pun jumlah download gratisnya dibatasi maksimal hanya 5 buku saja per bulan. Buku-buku yang tersedia di sini sebagian besar berbahasa Inggris.

6. Planet Publish

Planetpublish.com memiliki tampilan yang sangat sederhana sekali tidak seperti situs website download novel lainnya. Di halaman berandanya, Anda akan langsung disambut dengan list judul buku yang tersedia. Namun Anda tetap bisa memilih kategori dengan klik menu tiga garis horizontal di pojok kanan atas.

Adapun kategori yang tersedia di situs ini hanya 2, yaitu classic literature dan Free PDF e-book. Setelah Anda memilih salah satu judul dari koleksi yang ada, Anda akan dialihkan ke halaman yang berisi review buku dan link download di paling bawah. File unduhan otomatis akan memiliki format pdf dan bisa langsung Anda baca secara offline di smartphone.

Baca Juga: Aplikasi Menulis di Layar Android Terbaik yang Kaya Fitur

7. Open Library

Open Library
(Sumber: Openlibrary.org)

Open Library juga menyediakan buku-buku yang bisa menjadi hiburan Anda ketika bosan. Terlebih bila Anda menyukai bacaan dalam bahasa Inggris untuk memperluas wawasan dan keterampilan berbahasa, situs ini sangat cocok untuk Anda.

Tampilan situs ini cukup menarik, selayaknya perpustakaan pada umumnya. Anda dapat memilih kategori buku yang diinginkan, dan membaca buku yang tersedia. Buku-buku di sini dapat dibaca secara online, maupun diunduh untuk dibaca offline.

Cara download file dari situs ini adalah dengan memilih salah satu buku yang Anda inginkan, maka akan muncul tampilan reader, setelah itu klik pada menu titik tiga dan download dengan klik download files.

Kelebihan dari situs ini terletak pada tampilan reader-nya. Anda dapat melakukan zoom untuk memperbesar tampilan, juga menyalakan audio untuk mendengarkan versi audio dari buku tersebut, serta mengatur kecerahan supaya nyaman ketika membaca. Fitur ini hanya bisa Anda rasakan ketika membaca buku secara online.

Sedangkan bila ingin membaca secara offline, format yang bisa diunduh ada 2, yaitu pdf dan e-pub. Bila ingin mem-bookmark buku, Anda harus login terlebih dahulu.

Demikianlah penjelasan mengenai beberapa situs download novel yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda. Semoga bermanfaat.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Pressburner.com

Membagikan tips dan informasi seputar teknologi bekualitas dan mutakhir.

Leave a Comment